Postingan

Menampilkan postingan dari April, 2018

Rendang crispy

Gambar
Cara membuat rendang crispy asli padang Bahan Utama Untuk Membuat Resep Daging Rendang Asli Padang: 1.5 kg daging 2 liter santan dari 2 butir kelapa tua Bumbu dan Rempah Untuk Membuat Rendang Minang Asli: 2 batang daun serai, memarkan 4 lembar daun jeruk purut 2 cm asam kandis/gelugur 2 lembar daun kunyit, simpulkan Bumbu Resep Rendang Padang Asli Minang yang harus kamu Dihaluskan: 5 butir kemiri 6 siung bawang putih 100 g cabe merah besar 12 butir bawang merah 100 g cabe merah keriting 2 cm jahe, bakar 2 cm lengkuas 3 cm kunyit, bakar 1/2 sdm ketumbar 2 sdt garam 1/2 sdt pala 1 sdt jintan, sangrai Penyedap rasa secukupnya Cara Mengolah Resep Rendang Padang Asli khas Minang: Pertama,  olah daging yang sudah disiapkan, potong-potong daging rendang dengan bentuk dadu atau seukuran yang diinginkan, hanya saja jangan pernah memotong daging terlalu kecil untuk diolah menjadi rendang agar saat dimasak nanti daging tidak hancur. Kedua,  tuangkan santan ke waja

Membuat lipatan Daun

Gambar
LANGKAH-LANGKAH PEMBUATAN   LIPATAN DAUN BENTUK  KUKU  GARUDA       Letakkan daun dalam posisi horizontal, bagian lembut di sebelah kanan         Ambil titik tengah tetapi tidak dilipat           Gulung daun dari kanan dengan tangan kanan , hingga  habis   4.        Lipat bagian kanan ke arah kiri dan sebaliknya, hingga   keduanya  bertemu Setelah membentuk seperti Sisik Ikan, lipat kembali  bagian kanan dansebaliknya.hingga membentuk seperti  Kuku Garuda      6.   Lipatan daun bentuk Kuku Garuda yang telah diguntingdan distapler  

Macam macam potongan sayuran

Gambar
Macam - Macam Potongan Sayuran Berbagai macam potongan sayuran yang sering digunakan untuk makanan appetizer, soup maupun maincourse. Yang termasuk potongan sayuran yaitu jardiniere, juliene, brunoise, macedoine, dll Jardiniere / balok Potongan ini biasanya digunakan dalam hidangan steak / maincourse yang berukuran 3cm x 1cm x 1cm. Juliene Potongan ini biasanya digunakan dalam hidangan salad / appetizer yang berukuran 4cm x 2mm x 2mm. Brunoise Potongan ini biasanya digunakan dalam isian roughut yang berukuran 2mm x 2mm x 2mm. Macedoine Potongan ini biasanya digunakan dalam isian soup yang berukuran 1cm x 1cm x 1cm. Allumate Potongan ini seperti batang korek api tetapi lebih besar dari juliene yang berukuran 3cm x 3mm x 3mm. Paysane Potongan ini biasanya digunakan untuk isian soup dengan ukuran 1cm x 1cm. Chiffonade Potongan halus pada sayuran seperti kol, sawi, lettuce. Chopped Dicincang halus / kasar pada umbi lapis seperti onion, garlic, shallot. Sli

Sate taichan

Gambar
Sate Taichann  Bahan-bahan Daging dada ayam  - 250 gram Air perasan jeruk nipis  - 2 sdm Bawang putih, haluskan  - 1 siung Lada bubuk  - 1 sdt Garam  - sejumput Tusuk sate  - secukupnya Bahan sambal: Cabe rawit merah  - 10 buah Cabe merah keriting  - 5 buah Bawang merah  - 5 siung Kaldu bubuk  - 1/2 sdt Gula  - 1/2 sdt Garam  - 1/2 sdt Lada bubuk  - 1/2 sdt Bahan pelengkap: Irisan timun  - secukupnya Irisan tomat  - secukupnya Irisan jeruk nipis  - secukupnya Langkah Cara membuat sate Cuci bersih dada ayam, lalu potong-potong berbentuk dadu sedang. Beri air perasan jeruk nipis, bawang putih, lada, dan garam, sambil ayam diremas-remas sebentar hingga bumbu merata. Diamkan 30 menit agar bumbu meresap. Tusukkan daging ayam ke tusuk sate, minimal 4 dadu setiap tusuknya. Bakar di atas alat pembakar hingga ayam berubah warna dan meninggalkan sedikit bekas bakaran. Cara membuat sambal Rebus sebentar semua cabe dan bawang hingga agak lunak. Angkat d

Basreng

Gambar
Cara membuat basreng gelegar Bahan-bahan: 1250 gram ikan tenggiri atau ikan lain sesuai selera 1/2 sendok makan garam kasar 1 butir telur 150 gram es serut 1/4 sendok teh penyedap rasa 3 siung bawang putih, dihaluskan 1/4 sendok teh merica bubuk 1/4 sendok teh soda kue 1 sendok makan bawang putih goreng 1 sendok makan bawang merah goreng 100 gram tepung sagu Cara membuat Masukkan ikan yang sudah tidak ada durinya dan garam ke dalam blender dan giling hingga halus Kemudian, masukkan telur, es serut, penyedap rasa, bawang putih, merica bubuk, soda kue, bawang putih goreng, dan bawang merah goreng. Giling sampai lembut. Setelah semua adonan halus, campurkan tepung sagu lalu aduk menggunakan tangan hingga kalis. Seanjutnya, cetak adonan bulat-bulat menggunakan sendok lalu masukkan ke dalam air mendidih dan tunggu hingga matang Setelah bakso matang, tiriskan hingga dingin kemudian iris bakso tipis-tipis dan bakso siap digoreng.

Gambar pisang crispyyy

Gambar
Cara membuat nugget pisang crispyy Bahan-bahan 1 kg  pisang (sy pakai ambon) 4 sdm  susu bubuk 6 sdm  tepung terigu 5 sdm  gula pasir 100 gr  keju parut (sy 50 gr) 1/2 sdt  garam 2 butir  telur (kocok lepas) ❤Bahan pencelup Secukupnya  tepung terigu + air Secukupnya  tepung panir ❤Untuk toping bebas yah bisa pakai messes,keju atau cokelat cair Langkah Lumatkan pisang menggunakan garpu... Kalo sy mah pake blender hehehe 😄 Masukan, tepung terigu, susu bubuk, garam, gula dan parutan keju.. Aduk rata Masukan telur... Aduk rata, sy lupa telur nya ga d cokok dulu td.. Tp gpp sama aja kok yg penting ngaduknya rata.. Siapkan loyang yg sudah d alasi dgn plastik.. Tuang adonan ke loyang Kukus selama 20-25 menit/ sampai matang.. Kukusan harus d panaskan dulu ya.. Pas adonan masuk kukusan harus sudah mendidih..